No image available for this title

Text

Pembelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Berbasisi Active Learning dalam Membangun Kecerdasan Moral Pelajar Pancasila/ NINA NURHASANAH



PEMBELAJARAN PENDIDIKAN PANCASILA DANKEWARGANEGARAAN BERBASIS ACTIVE LEARNINGDALAM MEMBANGUN KECERDASAN MORAL PELAJAR PANCASILA (Studi Kualitatif di Kelas V SD Laboratorium PGSD FIP UNJ)Nina NurhasanahABSTRAKPenelitian bertujuan untukmengetahui secara naturalistikproses pembelajaranPendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan berbasis active learningdalam membangun kecerdasan moral siswa di kelas V SD. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis etnografi. Subyek penelitian adalah siswa dan guru kelas V SD Laboratorium PGSD FIP UNJ Jakarta Indonesia. Proses pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dan analisis dokumen. Data hasil pengamatan dianalisis dengan pengamatan terfokus, analisis taksonomi, pengamatan terpilih, analisis komponen, dan analisis tema. Validitas data dilakukan dengan perpanjangan partisipasi, observasi mendalam, dan triangulasi. Temuan active learningdalam membangun kecerdasan moral pelajar Pancasila adalah (1)proses pembelajaran PPKn berbasis active learningdengan menggunakan diskusi kelompokdan presentasi, penugasan baik individu maupun berkelompok, bermain games, bekerja kelompokdalam membuat proyek mindmapdan karya dari tanah liat, (2) strategi pembelajaran yang dilakukan guru dalam pembelajaran PPKn berbasis active learningdi kelas V SD Laboratorium PGSD FIP UNJ melalui tiga cara yaitu pelibatan aktif siswa inklusif tanpa membedakan kemampuan siswa tidak berkebutuhan khusus dengan yang berkebutuhan khusus, metode tutor sebaya (peer), dan selalu melakukan berbagai variasi kegiatan dengan melibatkan siswa dalam berbagai aktifitas belajar, (3)pengalaman siswa dalam mengembangkan kemampuan berpikir tingkat tinggi seperti dalam kegiatan membuatproyekmindmapsecara kelompokdan melakukan laporan wawancara dengan tokoh masyarakat. Kebaruan penelitian yaitu tentang kecerdasan moral di Sekolah Dasar dengan menggunakan pembelajaran PPKn berbasis active learningdi kelas inklusif.
Kata kunci: Active Learning, Kecerdasan Moral, Pendidikan Pancasila danKewarganegaraan.


Availability

D0099PD/ds D0099Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
PD/ds D0099
Publisher Prodi Doktor Pendidikan Dasar Pascasarjana UNJ : Pascasarjana UNJ.,
Collation
xvi, 256 hlm. : ilus. ; 29,5 cm.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
PD/ds
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan ke- 1
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this