No image available for this title

Text

Pengaruh Keterlibatan Orangtua dan Regulasi Diri terhadap Perilaku Bullying Anak Usia Dini: Penelitian Ex Post Facto pada Anak Usia 5-6 Tahun TK Kelompok B di Kota Kupang / Lidia Anjelina Dey Putri



Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh keterlibatan orangtua dan regulasi diri terhadap perilaku bullyingpada anak usia 5-6 tahun TK kelompok B di Kota Kupang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode ex post factodengan menggunakan desain treatment by level 2x2. Penarikan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik pengambilan sampel acak kelompok (cluster/area random sampling) untuk menentukan tempat hingga responden penelitian. Berdasarkan teknik pengambilan sampel acak kelompok kedua, terpilihlah dua kelurahan yaitu Kelurahan Oetete dan Kelurahan Fatululi. Teknik analisis data menggunakan uji normalitas dan uji homogenitas. Hasil ditemukan bahwa terdapat perbedaan rata-rata perilaku bullyingantar anak yang memiliki keterlibatan orangtua tinggi dan anak yang memiliki keterlibatan orangtua rendah. Terdapat perbedaan rata-rata perilaku bullyingantar anak yang memiliki regulasi diri tinggi dan anak yang memiliki regulasi diri rendah. Kesimpulan dari hasil paparan penelitian menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan antara keterlibatan orangtua dan regulasi diri terhadap perilaku bullying anak usia dini. Maka sebagai implikasi dari hasil penelitian ini menunjukkan antar variabel penelitian memberikan kontribusi bagi perkembangan sosial dan perkembangan diri anak di lingkungan sekitarnya. Oleh karena itu, keterlibatan orangtua yang tinggi merupakan standar tepat bagi pengaturan diri anak dalam menampilkan perilaku yang diharapkan sesuai tumbuh kembang anak.
Kata kunci: keterlibatan orangtua, regulasi diri, perilaku bullying


Availability

T0129PAUD/ts T0129Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
PAUD/ts T0129
Publisher Prodi Magister Pendidikan Anak Usia Dini Pascasarjana UNJ : Jakarta.,
Collation
xv, 115 hlm. : ilus. ; 29,5 cm.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
PAUD/ts
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan ke- 1
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this