Record Detail
Advanced SearchText
Perempuan Dalam Novel Bidadari Bermata Bening Karya Habiburrahman El Shirazy : Kajian Strukturalisme Genetik / Anita
Tujuan penelitian ini untuk mengkaji secara mendalam konsep perempuan dari tokoh utama dalam novel Bidadari Bermata Bening karya Habiburrahman El Shirazy menggunakan kajian strukturalisme genetik. Penelitian ini berfokus pada 3 hal yaitu;1) perempuan ditinjau dari unsur intrinsik (tema, tokoh dan penokohan, alur, latar, dan sudut pandang), 2) perempuan ditinjau dari latar belakang pendidikan pengarang, dan 3) perempuan ditinjau dari latar belakang sosial budaya pengarang. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode analisis isi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Dalam novel Bidadari Bermata Bening memilikiunsur-unsur intrinsik yang menggambarkan sosok Ayna adalah a) tema adalah proses perjuangan dan istiqomah dalam menjalani kehidupan, b) tokoh dan penokohan terlihat pada sikap Ayna sebagai tokoh utama perempuan yang berakhlak, c) alur cerita novel ini maju, d) latar sosial berkaitan erat dengan pengetahuan dan nilai-nilai agama, dan latar tempat yaitu daerah Pesantren Kanzul Ulum, Jawa Tengah, Bogor, Amman Yordania, dan Lombok. 2) Pengarang adalah lulusan Universitas Al-Azhar Mesir terbaik dan salah satu pengasuh pondok pesantren sehingga sosok perempuan dalam novel Bidadari Bermata Bening digambarkan sebagai orang yang memiliki rasa peduli pada orang lain; kerjasama yang baik; dan sikap menolong orang lain. Sikap-sikap tersebut terlihat jelas dari Ayna ketika di pesantren ataupun kehidupan bermasyarakat. 3) Pengarang memiliki kepribadian yang Islami sehingga novel Bidadari Bermata Bening ini menggambarkan sosok perempuan pejuang dan pekerja keras, tidak mudah menyerah, perempuan dalam kesewenangan, dan perempuan dalam kesetiaan.Implikasi hasil temuan dalam proses pembelajaran dan pengajaran bahwa hasil penelitian ini menjadi bahan praktik bagi para siswa untuk memahami peran antara santri dan siswa dan bisa digunakan untuk pendidikan karakterKata Kunci:Novel, Perempuan, Struktural, Genetik
Availability
T0205 | PB/ts T0205 | Perpustakaan Pascasarjana UNJ | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
PB/ts T0205
|
Publisher | Prodi Magister Pendidikan Bahasa Pascasarjana UNJ : Jakarta., 2020 |
Collation |
x, 172 hlm; Ilus : 29,5 cm
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
PB/ts
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
Cetakan ke- 1
|
Subject(s) | |
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available