No image available for this title

Text

Pengaruh Strategi Pembelajaran Mobile Leaning dan Gaya Belajar terhadap Penguasaan Kosakata Bahasa Jerman : Studi eksperimen di SMAN 1 Maros / Agung Rinaldy Malik



Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh strategi pembelajaran Mobile Learning dan Gaya Belajar terhadap penguasaan kosakata bahasa Jerman siswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang menggunakan desain treatment by level2 x 2 dengan metode analisis Anava dua jalur. Sampel penelitian menggunakan random sampling Sehingga dapat ditentukan dua kelompok sampel di Kelas XI SMA Negeri 1 Marosyaitu kelas XI IPA 1 sebagai kelas eksperimen dan XI IPA 2 sebagai kelas. Hasil penelitian ini menunjukkan: pertama,F(0A)= 9,39 > Ftabel = 4,08, jaditerdapat perbedaanyang signifikan pada penguasaan bahasa Jerman antara kelompok startegi pembelajaran mobile learningdengan menggunakan Lern Deutsch Goethe Institut dan Instagram. Kedua, F(0B)= 12,89 > Ftabel = 4,08, jaditerdapat perbedaan yang signifikan pada penguasaan bahasa Jerman antara kelompok siswa dengan gaya belajar visual dan gaya belajar auditori.Ketiga, F(0AB)= 16,94 > Ftabel = 4,08, jadi terdapat interaksi antara strategi pembelajaran dengan gaya belajarterhadap penguasaan kosakata bahasa Jerman.Keempat, terdapatperbedaan yang signifikan pada pada penguasaan ksoakata bahasa Jerman pada kelompok siswa dengan strategi mobile learning Lern Deutsch Goethe institut dan Instagram pada siswa dengan gaya belajar visual. Kelima,terdapat perbedaan yang signifikan pada penguasaan kosakata bahasa Jerman siswa dengan strategi pembelajaran Instagram dan Lern Deutsch Goethe Institutpada siswa dengan gaya belajar auditori.Implikasi penelitian ini dalam pembelajaran adalah hadirnya strategi pembelajaran yang inovatif dalam pengembangan ITC literacy, knowledge deepening, dan knowledge creatorKata Kunci:Stategi Pembelajaran Mobile Learning, Gaya Belajar, Penguasaan Kosakata Bahasa Jerman


Availability

T0265PB/ts T0265Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
PB/ts T0265
Publisher Prodi Magister Pendidikan Bahasa Pascasarjana UNJ : Jakarta.,
Collation
xiii, 223 hlm. ;Ilus : 29,5 cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
PB/ts
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan ke- 1
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this