No image available for this title

Text

Model Pembelajaran Gerak Dasar Melempar Pada Siswa Kelas IV (EMPAT) Sekolah Dasar/Mohamad Farhan Maulana Rahman



Tujuan penelitian dan pengembangan ini dilakukan untuk mendapatkan informasi tentang pengembangan, penerapan, dan menghasilkan produk model pembelajaran gerak dasar melempar untuk siswa kelas IV (empat) sekolah dasar, serta untuk mengetahui efektivitas model yang dihasilkan. Penelitian ini menggunakan metode Research & Development (R&D)dengan model ADDIE yang meliputi 5 tahapan, yaitu (1) Analisa, (2) Perencanaan, (3) Pengembangan, (4) Implementasi, (5) Evaluasi. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV (empat) SDN 2 Cukangkawung yang terdiri dari 34 siswa. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan tes keterampilan melempar terhadap sasaran untuk mengetahui peningkatan gerak dasar melempar. Berdasarkan hasil uji efektivitas model menggunakan metode eksperimen dan pendekatan the one group pretest-posttest design.Hasil perhitungan dalam uji signifikansi perbedaan dengan SPSS20 didapat Mean = -2.235 menunjukkan selisih dari pre-test dan post-test, hasil t-hitung = -16.693 , df = 33 dan p-value = 0,000 yang berarti lebih kecil dari 0,05, maka dapat dismpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara sebelum dan sesudah diberikannya perlakuan model pembelajaran gerak dasar melempar pada siswa kelas IV (empat) sekolah dasar. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah model pembelajaran gerak dasar melempar untuk siswakelas IV (empat) sekolah dasar layak dan efektif untuk digunakan dalam pembelajaran pendidikan jasmani kelas IV (empat) sekolah dasar.
Kata kunci : Gerak Dasar; Melempar; Model ADDIE


Availability

T0054PENJAS/ts T0054Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
PENJAS/ts
Publisher Prodi Magister Pendidikan Jasmani Pascasarjana UNJ : Jakarta.,
Collation
xvi, 167 hlm. : ilus. ; 29,5 cm.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
PENJAS/ts
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan ke- 1
Subject(s)
-
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this