No image available for this title

Text

Evaluasi Program Pendidikan Spesialisasi Perwira Hidro-Oseanografi di Pusat Pendidikan Hidro-Oseanografi TNI AL/ Haris Djoko Nugroho



Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi pendidikan spesialisasi perwira Hidro-Oseanografi, di Pusat Pendidikan Hidro-Oseanografi TNI AL. Metode yang digunakan metode studi evaluasi dengan model Kirkpatrick. Hasil penelitian menunjukkan; (1). Reaction,Dikspespa Hidros sebagai Dikbangspes bidang Hidros merujuk pada kurikulum International Hydrographic Organization (IHO)telah diakui sebagai pendidikan surveyorHidrografi Kategori ”B” walaupun belum memiliki tenaga pendidik dari luar negeri, (2). Learning,terdapat beberapa aspek penilaian diantaranya mengetahui kemampuan peserta didik dalam hal ketepatan menggunakan peralatan dan teori, kecermatan dan ketelitian dalam pengumpulan data, (3). Behavior,terbagi menjadi dua bagian yaitu kemampuan kerja dan alumnus memiliki motivasi kerja sehingga mampu menerapkan pengetahuan dengan baik ke dalam pekerjaan, kemampuan fisik diterapkan dalam melaksanakan tugas dan kemampuan emosional menunjukkan sikap kerja yang baik, dan(4). Result, alumnus memiliki kinerja yang memuaskan seperti aspek kualitas kerja, kuantitas kerja, kerja sama dan keterlibatan kerja semuanya tergolong baik. Lulusan Dikspespa Hidros umumnya dapat langsung turut serta dalam operasi survey dan pemetaan Hidros sementara alumnus yang berasal dari non hidros (Armada, Lantamal dan Lanal) masih perlu pendampingan dalam bekerja. Evaluasi model Kirkpatrick belum pernah dilakukan di Pusat Pendidikan Hidro-Oseanografi TNI AL terkait pendidikan spesialisasi Perwira Hidro-Oseanografi yang sudah bersertifikasi Internasional kategori B akreditasi dari FIG-IHO-ICA sehingga menjadi state of the art penelitian yang dilakukan, sedangkan novelty penelitian adalah didapatkan peningkataan kemampuan: keterampilan penggunaan peralatan, pengolahan dan penyajian data lebih dari cukup, selain itu kemampuan dan motivasi kerja dapat diaplikasikan dengan baik saat alumnus bekerja.
Kata Kunci: Evaluasi, Pendidikan, Spesialisasi, Hidro Oseanografi


Availability

D0708IM/ds D0708Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
IM/ds D0708
Publisher Prodi Doktor Ilmu Manajemen Pascasarjana UNJ : Jakarta.,
Collation
xv, 326 hlm.: Ilus : 29,5 cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
IM/dis HAR 2020
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan ke- 1
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this