No image available for this title

Text

Model Pembelajaran Keterampilan Berpikir Kritis pada Mata Pelajaran IPS



Berbeda dengan beberapa penelitian yang telah dilakukan sebelumnya tentang implementasi pembelajaran inkuiri terbimbing menjadikan lebih baik berbagai kemampuan maupun ketrampilan (hasil belajar, kinerja, minat, penguasaan konsep, ketrampilan proses, sikap ilmiah, kemampuan analisis peserta didik baik ditingkatdasar sampai menengah. Penelitian ini merupakan action research mengadopsi model McKernan(1996)yang mempraktikkan model pembelajaran keterampilan berpikir kritis dengan inkuiri terbimbing berbasis literasiuntuk meningkatkan keterampilan berpikir kritispeserta didik di kelas V SDN 06 Metro Utara. Keterampilan berpikir kritis harus ditanamkan sejak dini untuk membekali peserta didik agar dapat mengatasi berbagai permasalahan dalam kehidupannya.Tujuan penelitian ini adalah mendesain model pembelajaran keterampilan berpikir kritis dengan inkuiri terbimbing berbasis literasi pada mata pelajaran IPS serta mengimplementasikanmodel pembelajaran keterampilan berpikir kritis dengan inkuiri terbimbing berbasis literasi pada mata pelajaran IPS di SDN 06 Metro Utara. Adapun alat pengumpul data yang digunakan dalam penelitian adalah wawancara, observasi, tes, dan dokumentasi.Hasil penelitian menunjukkan peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didikindikatornya meliputi memberikan penjelasan sederhana, membangun keterampilan dasar, membuat inferensi, memberikan penjelasan lanjut, mengatur stategi dan taktik yang dihitung melalui tes rata-ratasetiap siklusnyayang mendapatkan hasil baik siklus I (4,35%), siklus II (69,57%) dan siklus III (91,30%).Sedangkan, implementasi model pembelajaran berpikir kritis dengan inkuiri terbimbing berbasis literasi terdiri dari kegiatan menyajikan masalah/pertanyaan, verifikasi data, melakukan eksperimen, mengorganisasi data, menganalisisi hasil dan melakukan tindakan rata-rata hasil observasi siklus I (3,10) dan siklus II (3,30) kategori baik, dan siklus III (3,70) kategori sangat baik.Model pembelajaran keterampilan berpikir kritis dengan inkuiri terbimbing berbasis literasi merupakan pembelajaran yangmelibatkan peserta didik secara aktif untuk menyampaikan pendapat, menggali informasi dari berbagai bahan bacaan/hasil pengamatan (literasi), merespon pertanyaan/jawaban dalam kegiatan diskusi kelompok, mengorganisasi data, membuat inferensi, serta membuat satu keputusan sehingga keterampilan berpikir kritis terbangun dengan baik. Hasil penelitian ini dijadikan panduan bagi guru sebagai salah satu model yang secara efektif meningkatkan keterampilan berpikir kritis melalui kegiatan belajar aktif (active learning), menghubungkan belajar dengan dunia mereka, kegiatan interaksi(salah satu prinsip pembelajaran IPS di SD), memberikan materi yang aktual, memposisikan pendidik sebagai fasilitator, dan menyenangkan.


Availability

2022019272tusPD/sin TUS 2020Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
PD/sin TUS 2020
Publisher Prodi Doktor Pendidikan Dasar Pascasarjana UNJ : Pascasarjana UNJ.,
Collation
30 cm. : ilus. ; 21 cm.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
PD/sin
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan ke- 1
Subject(s)
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this