No image available for this title

Text

Pengembangan Model Pembelajaran Sistem Basis Data Menggunakan Pembelajaran Berbasis Masalah dan Seni (PBsMART) /Agnes Novita Ida Safitri



Penelitian ini bertujuan mengembangkan model pembelajaran Sistem Basis Data
menggunakan pembelajaran berbasis masalah dan seni (PBsMART), serta menilai
kelayakan dan efektivitas model pembelajaran yang dikembangkan. Penelitian
menggunakan metode Research & Development (R&D) dengan pendekatan yang
dilegitimasi oleh Borg & Gall yang mengadopsi Steps of Systems Approach Model of
Educational Research and Development. Produk dari penelitian ini adalah sebuah
model pembelajaran Sistem Basis Data yang memanfaaatkan seni dan pembelajaran
berbasis masalah menggunakan 7 langkah sebagai pendekatan pembelajarannya. Model
pembelajaran ini dilengkapi dengan bahan pembelajaran berupa modul. Lingkungan
belajar dirancang untuk membantu peserta didik dalam mengikuti proses pembelajaran,
Learning Management System dengan platform open source moodlecloud. Hasil
evaluasi formatif yang melibatkan pakar dan peserta didik menunjukkan produk yang
dihasilkan layak digunakan. Rerata nilai pre-test adalah 65,14 dan post-test 85,79,
sehingga peningkatan rerata skor yang diperoleh adalah 20,64 . Efektivitas model
pembelajaran Sistem Basis Data berbasis masalah dan seni mencapai minimal baik (70)
sebesar 96,43 Hasil uji signifikansi menggunakan uji-t menunjukkan adanya perbedaan
yang signifikan antara hasil belajar sebelum dan sesudah penerapan model
pembelajaran. Peningkatan (N-gain) hasil belajar sebesar 56% yang berarti model
pembelajaran cukup efektif.
Kata kunci : Pengembangan model pembelajaran, Sistem Basis Data, pembelajaran
berbasis masalah dan seni (PBsMART), Researh & Development


Availability

2023019971agnTP/sin AGN 2023Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
TP/sin AGN 2023
Publisher Prodi Doktor Teknologi Pendidikan Pascasarjana UNJ : Pascasarjana UNJ.,
Collation
47 hlm. :ilus ;21 cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
TP/sin
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan ke- 1
Subject(s)
-
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available


File Attachment



Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this