No image available for this title

Text

Pemanfaatan Film Sejarah Sebagai Media Pembelajaran untuk Membangun Kesadaran Sejarah di SMA Negeri 50 Jakarta/ Arlyan Merryasni



Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan Kesadaran Sejarah siswa melalui penerapan media
film dalam pembelajaran sejarah. Penelitian ini akan dilakukan dengan fokus utama pemanfaatan
film sejarah bertemakan sejarah dalam meningkatkan kesadaran sejarah di SMAN 50 Jakarta.
Penelitian dilakukan dari bulan Febuari hingga November 2022. Metode yang digunalan dalam
penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Teknik analisis data yang dipergunakan adalah
deskriptif kualitatif yang melalui tiga alur, yaitu (1) Kondensiasi data , (2) Penyajian data, dan
(3) penarikan kesimpulan. Metode pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam,
observasi partisipasi, bahan documenter, serta metode –metode baru seperti metode visual dan
metode penelusuran bahan internet. Informan dalam penelitian ini adalah guru-guru sejarah di
SMA NEGERI 50 JAKARTA serta peserta didik, data sekunder terdapat dalam perangkat
pembelajaran. Hasil penelitian ini menjadi rekomendasi untuk guru agar siswa memiliki
kemampuan mengolah informasi sehingga pembelajaran sejarah lebih bermakna. Hal ini
menunjukkan bahwa dalam penerapan media film untuk meningkatkan Kesadaran Sejarah siswa
merupakan salah satu cara yang dapat digunakan dalam pembelajaran sejarah di sekolah. Film
sejarah digunakan sebagai media ajar sangat membantu guru sejarah untuk menarik minat
peserta didik. Guru menggunakan film sejarah sebagai langkah awal dalam memulai materi baru
agar peserta didik memiliki gambaran tentang materi yang akan dibahas. Penggunaan film
sejarah bagi peserta didik dinilai jauh lebih menyenangkan karena film memiliki alur cerita dan
memudahkan peserta didik untuk memahami kronologis suatu kejadian.
Kata kunci : Film Sejarah, Media Pembelajaran, Kesadaran Sejarah


Availability

T0851PS/ts T0851Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
PS/ts T0851
Publisher Prodi Magister Pendidikan Sejarah Pascasarjana UNJ : Pascasarjana UNJ.,
Collation
xiii, 215 hlm. :ilus ;29,5 cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
PS/ts
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan ke- 1
Subject(s)
-
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this