No image available for this title

Text

Model Belajar Permainan Mini Tenis untuk Anak Usia 6-8 Tahun/Diah Fauzi



Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model belajar permainan mini tenis yang berupa variasi-variasi permainan groundstroke untuk anak usia 6-8 tahun. Penelitian ini dilaksanakan di Sumatera Barat dengan melibatkan para pakar ahli tenis, ahli kepelatihan, ahli permainan, ahli media dan para pelatih klub tenis serta atlet yang berusia 6-8 tahun sebagai subjek penelitian. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian dan Pengembangan research and development berdasarkan rujukan Borg and Gall dengan mengumpulkan data analisis kebutuhan dilapangan, selajutnya data tersebut dijadikan landasan untuk membuat model dari hasil penelitian ini. Sedangkan desain penelitian yang digunakan adalah pre test-post test control group design. Uji signifikansi efektifitas dan efisiensi model belajar permainan mini tenis dilakukan pada dua kelompok dengan menggunakan prosedur uji-t dan aplikasi SPSS 22. Sebelum data dianalisis dilakukan uji normalitas terhadap hasil peningkatan kelompok eksperimen (n=22) dan kelompok kontrol (n=22) pada keterampilan groundstroke dengan menggunakan uji Kolmogorov-Smirnov pada taraf nyata α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi untuk data kelompok eksperimen sebesar 0,200 dan data kelompok kontrol sebesar 0,200. Karena nilai signifikansi kedua kelompok lebih besar dari α (0,05) maka keseluruhan data kelompok penelitian berdistribusi normal. Uji Efektivitas model belajar permainan mini tenis menggunakan t-test dengan nilai kolom Equal variances assumed dan Levene's Test for Equality of Variances diperoleh nilai Sig (2-tailed) yakni 0.000 < 0.05. diperoleh Skor thitung = 18.60 dengan df =42. didapat ttabel= 2,0180, maka peningkatan hasil teknik groundstroke kelompok eksperimen lebih tinggi jika dibandingkan dengan kelompok kontrol. Dengan demikian teknik groundstroke kelompok eksperimen lebih tinggi atau lebih efektif dari pada kelompok kontrol. Maka model belajar permainan mini tenis dapat secara efektif diberikan kepada anak usia 6-8 tahun di Sumatera Barat.


Availability

2023020579diaPENJAS/sin DIA 2023Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
PENJAS/sin DIA 2023
Publisher Prodi Doktor Pendidikan Jasmani Pascasarjana UNJ : Pascasarjana UNJ.,
Collation
27 hlm. : ilus. ; 21 cm.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
PENJAS/sin
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan Ke- 1
Subject(s)
-
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this