No image available for this title

Text

Wacana Domestikasi Perempuan dalam Ceramah Mamah Dedeh : Kajian analisis wacana kritis/ Hazalia Zahra Munir



Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi posisi Mamah Dedeh dalam
menyuarakan wacana domestikasi perempuan dan mengalisis posisi penonton
dalam mengkonsumsi kedua ceramah Mamah Dedeh tersebut. Penelitian dilakukan
secara kualitatif dengan menggunakan analisis wacana kritis Fairclough terdiri dari
teks dan praktik diskursif. Dengan didukung teori tambahan meliputi transitivitas
milik Halliday, appraisal oleh Martin-White, dan decoding system dari Hall. Untuk
mengambil data wawancara dilakukan di lingkungan RT009/RW010, Kelurahan
Cilandak Barat pada Juni hingga Juli tahun 2023.
Data penelitian terdiri dari dua bagian, yaitu menggunakan video ceramah dan hasil
wawancara untuk melihat kedua ceramah tersebut dikonsumsi melalui interpretasi
penonton. Data penelitian berupa kata, frasa, klausa, dan kalimat dari transkrip
ceramah dan respon penonton yang diambil melalui metode stratified purposeful
sampling. Video ceramah diambil dari akun YouTube religiOne tahun 2020 dengan
masing-masing durasi 43 menit dan 37 menit 08 detik. Kedua ceramah diunggah
pada masa COVID-19. Sedangkan data konsumsi ceramah dilakukan setelah
pandemi dengan target perempuan bekerja dan ibu rumah tangga. Analisis
menunjukkan: (1) kedua ceramah didominasi oleh proses material (2) item evaluasi
bahasa berupa domain tingkatan pada ranah fokus (3) terdapat unsur emansipasi
dan domestikasi perempuan dalam ceramah. (4) penonton berada pada posisi
dominan hegemoni.
Kata kunci: wacana domestikasi perempuan, analisis wacana kritis,
transitivitas, appraisal, decoding, ceramah, Ustazah,


Availability

T1009LT/ts T1009Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
LT/ts T1009
Publisher Prodi Magister Linguistik Terapan Pascasarjana UNJ : Pascasarjana UNJ.,
Collation
xiii, 108+... hlm :ilus ;29,7 cm
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Classification
LT/ts
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Cetakan ke- 1
Subject(s)
-
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this