Record Detail
Advanced SearchText
Bahan Ajar Membaca Puisi Berbasis Pendekatan Kontekstual untuk Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia: Penelitian pengembangan di Universitas Kuningan/ ARIP HIDAYAT
Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan bahan ajar membaca puisi bagi mahasiswa
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Uniku untuk meningkatkan kemampuan
membaca puisi mahasiswa. Pengembangan ini dilakukan karena rendahnya kemampuan
membaca puisi pada mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas
Kuningan. Penyebab rendahnya kemampuan membaca puisi karena kurangnya bahan ajar
yang kontekstual. Penelitian pengembangan ini dilakukan di Universitas Kuningan Jawa
Barat, yaitu di Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Model
Pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah Model Jolly dan Bolitho yang
terdiri dari tahap identifikasi kebutuhan, eksplorasi kebutuhan, realisasi kontekstual,
realisasi pedagosis, produksi fisik, uji coba, dan evaluasi produk. Berdasarkan survey
pendahuluan, observasi, wawancara, angket, dan studi literatur, maka dikembangkan bahan
ajar membaca puisi yang terdiri dari 5 bab. Bab 1 berisi materi apresiasi puisi, bab 2 berisi
materi membaca puisi, bab 3 berisi materi persiapan membaca puisi, bab 4 berisi materi
latihan dasar membaca puisi, bab 5 berisi materi penilaian membaca puisi. Hal yang
membedakan bahan ajar membaca puisi yang dikembangkan dengan bahan ajar membaca
puisi sebelumnya adalah bahwa bahan ajar yang dikembangkan ini mengacu pada hal yang
kontekstual seperti pemilihan puisi yang sesuai dengan karakteristik lingkungan, isi
didasarkan pada wawancara narasumber/ahli, detail bahan ajar dari persiapan sampai
penilaian, serta dilengkapi video. Berdasarkan uji kelayakan baik teoretis maupun empiris,
bahan ajar ini dinyatakan layak. Untuk uji teoretis ada 4 pakar yang memberikan penilaian
yakni pakar bahan ajar, pakar apresiasi puisi, pakar pendekatan kontekstual, serta pakar
bahasa. Sementara itu, uji empiris terdiri dari uji one to one, uji kelompok kecil, dan uji
kelompok besar. Berdasarkan uji efektivitas, bahan ajar yang dikembangkan dalam
penelitian ini dinyatakan efektif untuk diimplementasikan.
Kata kunci: bahan ajar, pendekatan kontekstual, membaca puisi, mahasiswa
Availability
D1187 | LT/ds D1187 | Perpustakaan Pascasarjana UNJ | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
LT/ds D1187
|
Publisher | Prodi Doktor Linguistik Terapan Pascasarjana UNJ : Pascasarjana UNJ., 2023 |
Collation |
xvii, 681 hlm. :ilus ;29,5 cm
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
LT/ds
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
Cet. 1
|
Subject(s) |
-
|
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available