Perpustakaan Sekolah Pascasarjana UNJ
Universitas Negeri Jakarta

Pengembangan Model Pembelajaran Gamifikasi Berbasis Response to Intervention Bagi Siswa dengan Hambatan Konsentrasi di Sekolah Dasar Inklusi/ADISTYANA PITALOKA KUSMAWATI

No image available for this title
Media pembelajaran merupakan faktor penting yang mendukung
keberhasilan proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan
model pembelajaran gamifikasi berbasis response to intervention bagi siswa dengan
hambatan konsentrasi di sekolah dasar inklusi. Metode penelitian yang digunakan
adalah Research and Development (R&D) dengan pendekatan model Dick and
Carry yang diintegrasikan dengan model Hannafin and Pack di langkah ketujuh.
Penelitian ini dilakukan di tujuh sekolah dasar inklusi Kabupaten Subang. Teknik
pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, angket dan
analisis dokumen. Adapun jumlah responseen sebanyak 20 orang siswa kelas 2
yang mengalami hambatan konsentrasi. Hasil validasi ahli, materi, bahasa, media
dan desain pembelajaran menunjukkan model pembelajaran gamifikasi berbasis
response to intervention bagi siswa dengan hambatan konsentrasi di sekolah dasar
inklusi dinyatakan valid. Teknik analisis data yang diterapkan dengan uji N-Gain
score dan independent sample T-test. Hasil penelitian menunjukkan pada tahap
evaluasi perorangan dan evaluasi kelompok kecil, respon siswa terhadap model
pembelajaran melalui pendekatan gamifikasi sebesar 95,45% dan 85,80% termasuk
dalam kategori baik. Adapun hasil uji efektivitas yang melibatkan 20 orang siswa
menggunakan desain pretest dan posttest menunjukkan model pembelajaran
melalui pendekatan gamifikasi berbasis Response to Intervention (RTI) efektif
digunakan di kelas dua sekolah dasar inklusi, sehingga model pembelajaran melalui
pendekatan gamifikasi berbasis Response to Intervention (RTI) dapat digunakan
dalam proses pembelajaran bagi siswa dengan hambatan konsentrasi.
Kata Kunci: Model Pembelajaran, Gamifikasi Berbasis RTI, Hambatan
Konsentrasi.
Availability
D1230PD/ds D1230Perpustakaan Pascasarjana UNJAvailable
Detail Information
Series Title

-

Call Number

PD/ds D1230

Publisher

Prodi Doktor Pendidikan Dasar Pascasarjana UNJ : Pascasarjana UNJ.,

Collation

xvi, 273 hlm.:ilus ;29,5 cm

Language

Indonesia

ISBN/ISSN

-

Classification

PD/ds

Detail Information
Content Type

-

Media Type

-

Carrier Type

-

Edition

Cetakan ke- 1

Subject(s)

-

Specific Detail Info

-

Statement of Responsibility
No other version available

Select Language

Advanced Search

License

This software and this template are released Under GNU GPL License Version 3.