Record Detail
Advanced SearchText
Pengembangan Model Pembelajaran Keterampilan Menulis Dongeng Berbasis Berlo's Communication Model untuk Siswa Kelas V Madrasah Ibtidaiyah/ INAYATUL UMMAH
Keterampilan menulis merupakan bagian dari kemampuan berpikir siswa dalam menyampaikan gagasannya ke dalam bentuk tulisan. Keterampilan menulis tidak bisa didapatkan tanpa pembelajaran yang tepat. Menciptakan model yang dikhususkan bagi siswa Madrasah Ibtidaiyah merupakan tujuan dilaksanakannya penelitian ini. Model pembelajaran berbasis berlo’s communication model dikemas dengan berbagai modifikasi teori ahli yang mendukung proses pembelajaran di kelas. Pengembangan desain model penelitian ini menggunakan metode Design Based Research (DBR). Data yang diperoleh dalam penelitian ini melalui instrument, yaitu 1) instrumen analisis kebutuhan melalui survey, 2) instrument uji validitas ahli, 3) instrument uji efektivitas, 4) lembar wawancara, 5) tes keterampilan menulis dongeng. Data yang diperoleh dari hasil observasi dan wawancara dianalisis secara kualitatif dan lainnya dianalisis menggunakan bantuan SPSS. Data yang dihasilkan berupa hasil survey, dokumen, hasil wawancara, nilai keterampilan menulis siswa, hasil validitas ahli. Penelitian ini menghasilkan model pembelajaran berbasis berlo’s communication model yang dilengkapi dengan buku panduan untuk guru. Model pembelajaran ini telah diujicobakan di tiga Madrasah Ibtidaiyah (MI) di kota Cirebon, yaitu MI Salafiyatul Huda 1, MI Al-Hidayah GUPPI, MI Al-Washliyah Perbutulan. Hasil uji coba di ketiga Madrasah tersebut dinyatakan efektif. Uji efektivitas terlihat perbedaan rerata yang signifikan. Berdasarkan hasil uji Wilcoxon diperoleh nilai sig. 0,001 (p < 0,05). Dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran berbasis berlo’s communication model yang diujicobakan pada tiga madrsahan efektif dalam meningkatkan keterampilan menulis dongeng siswa.
Availability
2024000636ina | PD/sin INA 2024 | Perpustakaan Pascasarjana UNJ | Available |
Detail Information
Series Title |
-
|
---|---|
Call Number |
PD/sin INA 2024
|
Publisher | Prodi Magister Pendidikan Dasar Pascasarjana UNJ : Pascasarjana UNJ., 2024 |
Collation |
49 hlm. :ilus ;21 cm
|
Language |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Classification |
PD/sin
|
Content Type |
-
|
Media Type |
-
|
---|---|
Carrier Type |
-
|
Edition |
Cet. 1
|
Subject(s) |
-
|
Specific Detail Info |
-
|
Statement of Responsibility |
-
|
Other version/related
No other version available