Image of Pengantar Pengendalian Pencemaran (Pencemaran Air, Pencemaran Udara, dan Kebisingan)

Text

Pengantar Pengendalian Pencemaran (Pencemaran Air, Pencemaran Udara, dan Kebisingan)



Ilmu teknik lingkungan mencakup berbagai ilmu pengetahuan, yang meliputi aspek limbah cair, pencemaran udara, dan kebisingan, serta dari pengolahan limbah hingga pencegahan pencemaran. Di dalam mempelajari teknologi pengendalian maupun pencegahan pencemaran sangat diperlukan informasi bagaimana sebenarnya suatu kondisi lingkungan dikatakan tercemar atau apa yang menyebabkan lingkungan menjadi tercemar oleh bahan polutan. Hal ini dimaksud agar teknologi atau metodologi yang diaplikasi dapat efektif dan efisien untuk mengendali atau mencegah terjadinya pencemaran lingkungan.

Buku ini menjelaskan pertanyaan-pertanyaan di atas dengan memulainya dengan teori tentang ekologi dan dilanjutkan dengan deskripsi tentang pencemaran lingkungan, dan teknologi yang umum digunakan. Buku dibagi ke dalam 9 bab dengan cakupan pembahasan tentang:

Pengantar pengendalian pencemaran lingkungan yang berisikan penjelasan tentang kualitas lingkungan, keanekaragaman hayati, pengaruh aktivitas manusia, dan perubahan lingkungan dan ancamannya (Bab-1).

Bab-2 menjelaskan tentang parameter limbah cair yang didahului dengan penjelasan unit-unit yang digunakan, sifat fisika dan kimia air, sifat kimia organik air dan kelarutan gas. Pada bab ini juga diberikan standar kualitas air, penentuan kualitas, dan metode pemeriksaannya.

Pengolahan limbah cair diberikan berturut-turut pada Bab-3, Bab-4, dan Bab-5. Bab-3 berisikan penjelasan tentang tahapan awal pengolahan limbah cair (pre-treatment), Bab-4 tentang pengolahan sekunder, dan Bab-5 penjelasan tentang secondary clarifier dan pengolahan lanjut.

Pencemaran dari aktivitas pertanian berisikan penjelasan tentang siklus nutrien dalam sistem pertanian, sifat fisika dan kimia tanah, limbah dari aktivitas pertanian, potensi pencemaran dari limbah pertanian, kehilangan nutrien, dan limbah-limbah lain dan bahan pencemar yang berpotensi (Bab-6).

Bab-7 berisikan penjelasan tentang biofiltrasi. Pada bab ini diberikan mekanisme pertumbuhan mikroba tertambat (attached growth) dengan mengambil kasus untuk teknologi pengolahan limbah domestik, remediasi limbah zat warna, dan pengolahan limbah pulp dan industri kertas.

Bab-8 menjelasan tentang pencemaran udara berisikan tentang sistem pencemaran udara, bahan pencemar udara, bahan pencemar standar, deposit asam, perubahan iklim global – gas-gas rumah kaca, bahan pencemar non-standar, fenomena pencemaran udara, dan dispersi dalam atmosfer.

Penjelasan tentang kebisingan diberikan pada Bab-9. Bab ini berisikan penjelasan tentang sumber kebisingan, dan tingkat kebisingan dalam lingkungan, sifat-sifat fisik suara, kebisingan dan manusia, kriteria kebisingan, baku mutu dan metode pengukuran, dan pengendalian kebisingan.


Availability

2021017842mac363.73 MAC pPerpustakaan Pascasarjana UNJAvailable

Detail Information

Series Title
-
Call Number
363.73 MAC p
Publisher Deepublish : Yogyakarta.,
Collation
xxii, 325 hlm. : ilus. ; 23 cm.
Language
Indonesia
ISBN/ISSN
978-602-453-634-3
Classification
NONE
Content Type
-
Media Type
-
Carrier Type
-
Edition
Edisi ke- 1
Subject(s)
-
Specific Detail Info
-
Statement of Responsibility

Other version/related

No other version available




Information


RECORD DETAIL


Back To PreviousXML DetailCite this